You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Food Station dan Gapoktan Panen Padi Bersama di Karawang
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Food Station dan Gapoktan Panen Padi Bersama di Karawang

PT Food Station Tjipinang Jaya bersama Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Binaan PT Buana Tani Berkah, panen padi bareng di di Desa Purwajaya, Kecamatan Tempuran, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Jawa Barat. Kegiatan ini rangka menjaga stabilitas pasokan beras di Jakarta.

Kerja sama ini dilakukan di lahan seluas 164 hektare. 

Hadir dalam kegiatan ini, Direktur Utama PT Food Station, Pamrihadi Wiraryo, Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta Sahminan dan Deputi Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta Djoko Raharto, serta Perwakilan dari Dinas Ketahanan Pangan dan Kelautan, Perikanan (KPKP) dan Perwakilan Biro Kerjasama Daerah Setda Provinsi DKI Jakarta.

Menurut Pamrihadi,  ini merupakan bentuk kerja sama budidaya pertanian antara pihaknya dengan Gapoktan Binaan PT Buana Tani Berkah yang sudah dimulai sejak awal 2023. Kerja sama yang dilakukan adalah dengan memberikan pembiayaan berupa pupuk non subsidi, obat pertanian dan tenaga kerja.

Food Station Bantu Penanganan Stunting di Pisangan Timur 

“Kerja sama ini dilakukan di lahan seluas 164 hektare. Adapun varietas yang dibudidayakan adalah varietas Ciherang dan Inpari 32, saat ini yang akan dipanen adalah Inpari 32,” ungkap Pamrihadi, Rabu (20/12).  

Pamrihadi mengatakan, melalui kerja sama ini produktivitas dapat ditingkatkan dengan pendampingan implementasi teknologi good agriculture practice, penanganan panen dan standar kualitas gabah kering panen.

Kerja sama ini, kata Pamrihadi, bisa meningkatkan hasil lebih baik lagi bagi petani, karena produktivitas meningkat sembilan persen dari rata-rata 6,2 ton menjadi 6,8 ton per hektare.

“Harapannya kerja sama ini dapat memberikan imbal balik positif bagi kedua belah pihak, DKI Jakarta terjaga ketahanan pangannya sementara Petani Gapoktan meningkat kesejahteraannya,” katanya.

Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi DKI Jakarta,Sahminan menyampaikan, melalui kerja sama ini diharapkan dapat meningkatkan pasokan dan keterjangkauan harga.

“Pada akhirnya bisa menstabilkan harga beras di DKI Jakarta,” ucapnya.

Sementara, Direktur PT Buana Tani Berkah, Mirwan Purnama, berharap kerja sama dengan PT Food Station Tjipinang Jaya terus dapat berlanjut dan luasan kerjasama meningkat, karena kehadiran Food Station sangat membantu petani.

“Walaupun dalam kondisi kekeringan, panen ini hasil masih bagus. Rata-rata 6,4 ton per hektare,” ungkap Mirwan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4252 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik